Wakili Bupati, Sekda Rohil Hadiri dan Buka Muscab III APDESI.

ROHIL (KABARDAERAH.COM),- – Wakili Bupati, Sekda Rohil Fery H Parya menghadiri dan buka secara langsung Musyawarah Cabang lll Dewan Pimpinan Cabang Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) yang berlangsung di lantai empat kantor BPKAD, Jalan Merdeka Bagansiapiapi, Senin (26/9/2022).

Muscab Apdesi yang bertemakan “Bersama Apdesi, kita lebih kuat” tersebut juga dihadiri Ketua Apdesia Riau, Abdulrahman Chan bersama pengurus, Ketua Apdesi Pelelawan Herman, mantan ketua Apdesi Riau Sutejo dan para penghulu yang mendapatkan SK.

Ketua Apdesi Riau dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada DPC Apdesi Rohil yang melaksanakan Muscab ke lll pemilihan ketua dan kepengurusan yang baru.

“Disamping menyusun kepengurusan yang baru, disini nantinya juga akan menyusun program-program kerja bagaimana nantinya Apdesi Kabuapaten Rohil ini bisa betul-betul diterima oleh masyarakat dan program-programnya menyentuh untuk kemakmuran desa dan kemajuan desa,” katanya.

Apdesi sebutnya, tidak akan dapat berdiri sendiri dan harus saling bersinergi dengan pemerintah daerah dan dinas terkait. Meski Penghulu dipilih secara langsung oleh masyarakat dan merupakan raja-raja kecil, namun harus tetap bekerjasama dengan pihak-pihak terkait seperti Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) dan mendukung seluruh kebijakan kepala daerah dalam mensejahterakan masyarakatnya.

“Hari ini adalah hari penentu bagaimana organisasi ini 5 tahun yang akan datang, bahwa sesuai ADRT keputusan musyawarah cabang tersebut adalah keputusan tertinggi,” jelasnya.

Abdulrahman juga berpesan agar dalam pemilihan ketua dan kepengurusan Apdesi dilakukan secara musyawarah dan dapat menghidupkan organisasi untuk memajukan daerah.

“Saya berharap jangan organisasi ini dipergunakan sekali lima tahun atau untuk 2024 saja, kita pergunakan roda organisasi kita ini bagaimana desa kita bisa maju di daerah kita masing-masing,” terangnya.

Sementara itu, Sekda Rohil Fery H Parya dalam sambutannya menyampaikan selamat melaksanakan Muscab III Apdesi Rohil dan menyampaikan ucapan selamat datang kepada ketua DPD Apdesi Riau.

Apdesi kata Sekda, tentunya dalam sebuah wadah forum, jadi wadah dan tempat kepala desa yang ingin menyatukan persepsi, berbagi informasi dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan pemerintahan dalam pembangunan sosial ekonomi kemasyarakatan di tempatnya masing-masing.

“Barangkali jika ada perbedaan nantinya melalui forum ini bisa disamakan persepsi dan bisa saling bertukar pengalaman bertukar informasi sehingga akhirnya yang diharapkan dari wadah ini bisa kita wujudkan, ” sebutnya.

Apdesi sendiri tambah Sekda, tentunya memiliki visi dan misi melalui ADRT bagaimana mewujudkan pemerintahan desa yang kuat, mewujudkan pembangunan masyarakat yang baik, meningkatkan pemberdayaan masyarakat serta meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat.

“Semoga kepengurusan yang baru nantinya dapat bekerjasama dalam mewujudkan visi dan misi Bupati Rohil menuju Rohil yang maju, religius, berbudaya berdasarkan infrastruktur serta perekonomian yang handal dan maju,” pungkasnya.(Diskominfo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *